Welcome to San's Zone Blog....Lets share together ^^

Jumat, 04 Mei 2012

Welcome May ^^

WELCOME MAY....ANOTHER GOALS...ANOTHER WISHES ^_^

Udah lama bgt gk pernah nulis di blog nih,,,hehe
Maklum lagi sibuk mencoba bisnis baru.
Banyak bgt yg berubah nih semenjak awal maret, lagi seneng bgt dengan dunia bisnis....
hmmm....emang bisnis apaan ya?hehe,,yups...sebuah bisnis yg sekarang sedang mewabah yaitu bisnis online :)
Awalnya sih agak ragu dengan bisnis online, tapi setelah ngejalanin ternyata seru juga....dan yg bikin luar biasa adalah

Senin, 26 Maret 2012

Belajar Mendengarkan Keinginan Anak

Mendengarkan merupakan kegiatan yang terkesan mudah dilakukan. Namun, tanpa sadar, seringkali tidak melakukan hal yang satu ini. Padahal, mendengarkan apa yang diinginkan dan disampaikan oleh anak merupakan bagian yang sangat penting untuk pertumbuhan anak itu sendiri.
Misalnya, ketika anak masih bayi, orangtua pasti mendengarkan apa keinginan anak bila menangis. Entah karena meminta popok diganti, rasa lapar atau sekedar untuk mendapatkan perhatian saja. Ketika anak beranjak besar dan mulai mampu mengkomunikasikan keinginan secara verbal, bukankah orangtua tetap mendengarkan keinginannya? Semakin anak bertambah besar, anak mempunyai lebih banyak keinginan. Bila keinginan mereka tidak terpenuhi, bisa jadi berefek pada pertumbuhannya.
Keinginan yang dimaksud tentu saja yang berhubungan dengan kebutuhan emosional anak. Sebagai manusia tentu pernah merasakan kesedihan, frustasi dan juga kemarahan yang harus diungkapkan. Begitu juga pada anak. Sebagai orangtua, tentu akan mendedikasikan seluruh hidupnya untuk anak. Seluruh daya dan upaya terfokus pada anak. Hingga lama kelamaan orangtua tidak tahu pakan waktunya untuk menjadikan anak sebagai objek dan mulai menjadikannya sebagai subyek denganmengetahui apa yang sebenarnya diinginkan oleh anak.

Manfaat bermain puzzle untuk anak

Dunia anak adalah dunia bemain dan belajar. Anak-anak akan lebih mudah menangkap ilmu kalau diberikan lewat permainan, jadi anak-anak bisa sekaligus bermain tetap belajar. Dalam dunia anak-anak terdapat berbagai jenis permainan, salah satu jenis permainan yang bermanfaat bagi anak dan bersifat edukatif adalah puzzle. Puzzle merupakan permainan yang membutuhkan kesabaran dan ketekunan anak dalam merangkainya.
Dengan terbiasa bermain puzzle, lambat laun mental anak juga akan terbiasa untuk bersikap tenang, tekun, dan sabar dalam menyelesaikan sesuatu. Kepuasan yang didapat saat ia menyelesaikan puzzle pun merupakan salah satu pembangkit motifasi untuk mencoba hal-hal yang baru baginya.
Puzzle sudah bisa dimainkan oleh anak berusia 10 bulan, tentunya dengan kepingan gambar (puzzle) yang sedikit dan tingkat kesulitannya lebih mudah. Untuk awal, kenalkan anak anda dengan puzzle sederhana yang terdiri dari sebuah keping saja, misalnya gambar ikan. Jadi si kecil hanya memasukkan satu buah kepingan gambar tersebut kedalam lubangnya. Makin tinggi usia anak, biasanya tingkat kesulitan lebih rumit. Dari yang hanya satu kepingan gambar, kemudian menjadi sebuah gambar yang dipotong menjadi 2, 3, 4 dan seterusnya. Semakin banyak gambar dan kepingan gambarnya, semakin tinggi tingkat kesulitannya.
Permainan Puzzle mempunyai banyak manfaat, diantaranya :